Apple LED Cinema Display - Perawatan dan Keselamatan 

background image

PerawatandanKeselamatan

Sebelum Anda mengangkat atau memindahkan layar, lepaskan kabel daya dan kabel
lainnya. Gunakan teknik pengangkatan yang benar saat memposisikan layar. Saat
mengangkat atau membawa layar, pegang pada tepinya. Jangan angkat layar pada
dudukan atau kabelnya.

Untuk membersihkan layar:

1

Lepaskan kabel daya.

2

Gunakan kain yang diberikan bersama layar atau kain lain yang lembut dan kering
untuk menyingkirkan debu dari layar.

PERINGATAN: 

Jangan bersihkan layar dengan cairan pembersih yang mengandung

alkohol atau aseton. Gunakan cairan pembersih khusus untuk layar. Jangan
semprotkan cairan pembersih langsung ke layar. Cairan dapat menetes ke dalam layar
sehingga menyebabkan kerusakan.

background image

79

BahasaIndonesia

Jangan gunakan layar di tempat dengan udara yang mengandung banyak debu, atau
asap dari rokok, cerutu, asbak, kompor, atau perapian, atau di dekat alat pelembab
ultrasonik yang menggunakan air keran tanpa filter. Partikel udara yang dihasilkan dari
merokok, memasak, membakar, atau menggunakan alat pelembab ultrasonik dengan
air tanpa filter dapat, meski jarang terjadi, memasuki ventilasi layar dan, dalam kondisi
tertentu, mengakibatkan kabut tipis di permukaan dalam panel kaca yang menutupi
layar.

Ikuti panduan keselamatan berikut untuk menggunakan layar:

Â

Satu-satunya cara untuk sepenuhnya memutuskan sambungan daya adalah dengan
melepaskan kabel daya. Pastikan Anda menarik konektornya, dan bukan kabelnya.

Â

Putuskan sambungan daya segera jika kabel daya terkoyak atau rusak, jika sesuatu
tumpah pada layar, atau jika layar jatuh atau rusak karena penyebab lain.

PERINGATAN: 

Gunakan hanya kabel daya yang diberikan bersama layar. Kabel daya

dilengkapi konektor arde dengan tiga kabel (konektor yang memiliki pin ketiga
untuk arde) untuk stopkontak AC yang diarde. Jika konektor tidak dapat dipasang
ke stopkontak karena stopkontak tidak diarde, hubungi teknisi listrik ahli untuk
mengganti stopkontak dengan stopkontak yang diarde dengan benar.

PERINGATAN: 

Layar ini adalah komponen bertegangan tinggi dan tidak boleh dibuka

untuk alasan apapun, bahkan saat kabel dayanya dilepas. Jika layar perlu diperbaiki,
lihat “Mengetahui Lebih Lanjut, Layanan, dan Dukungan” pada halaman 82.

background image

80

BahasaIndonesia